POCO Perbaiki Masalah di POCO F3 dan POCO X3 Pro

Perbaikan terhadap random reboot pada POCO F3 dan ghost touch pada POCO X3 Pro telah dilakukan melalui pembaruan yang akan dirilis.
28 September 2021 12:08 WIB • Bacaan 2 menit
POCO F3 MIUI 12.5 Enhanced Edition POCO F3 MIUI 12.5 Enhanced Edition
POCO F3. Sumber: POCO Global.

POCO telah memperbaiki permasalahan yang menyebabkan perangkat POCO F3 mengalami random reboot setelah melakukan pembaruan ke MIUI 12.5 Enhanced Edition. Pembaruan dengan nomor versi V12.5.4.0.RKHMIXM tersebut sebelumnya memang tengah diuji coba secara terbatas.

Itu berarti pembaruan dengan nomor versi tersebut akan dirilis ke pengguna firmware global secara lebih luas.

Sebelumnya, sejumlah pengguna POCO F3 yang telah menerima pembaruan MIUI 12.5 Enhanced Edition dengan nomor versi V12.5.3.0.RKHMIXM mengeluhkan adanya gangguan random reboot. POCO F3 sendiri menjadi salah satu perangkat terkini Xiaomi yang menerima pembaruan tersebut.

POCO F3 random reboot, ghost touch POCO X3 Pro
Pemberitahuan perbaikan random reboot POCO F3 dan ghost touch POCO X3 Pro.

Selain itu, POCO juga memperbaiki masalah ghost touch atau ghost screen yang terjadi pada POCO X3 Pro yang sebagian besar dialami oleh pengguna dari Indonesia. Versi ROM yang terdampak masalah tersebut ialah V12.0.3.0.RJUIDXM, V12.5.1.0.RJUIDXM, V12.5.1.1.RJUIDXM, dan V12.5.2.0.RJUIDXM.

POCO menjelaskan bahwa perbaikan untuk masalah ghost touch POCO X3 Pro itu sudah digulirkan sejak 22 September 2021 dan akan menghampiri pengguna secara bertahap.

Masalah ghost touch tersebut sebelumnya banyak dikeluhkan pengguna di forum komunitas POCO. Gangguan tersebut bahkan menyebabkan terjadinya panggilan secara acak ke kontak yang ada di WhatsApp dan lainnya. Sejumlah pengguna juga menyatakan hampir tidak bisa menggunakan perangkatnya itu karena perangkat mereka secara tiba-tiba menjalankan aplikasi tanpa adanya sentuhan dari pengguna.

Baca Juga:

Pecandu Wi-Fi. Penggemar Linux. Pemuja aplikasi free dan open source. Berkomunikasi dengan sesama dalam bahasa HTML, CSS, dan sedikit JavaScript.
Berikan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *