Redmi 10 Mulai Dijual di Xiaomi Preferred Partner

Redmi 10 akan tersedia di lebih dari 3.000 Xiaomi Preferred Partner yang tersebar di seluruh Indonesia.
2 Oktober 2021 15:25 WIB • Bacaan 3 menit
Redmi 10 Xiaomi Preferred Partner Redmi 10 Xiaomi Preferred Partner
Sumber: Twitter/@XiaomiIndonesia

Xiaomi Indonesia mengumumkan bahwa smartphone entry-level terbaru mereka, Redmi 10, telah tersedia di Xiaomi Preferred Partner (offline) terdekat. Penjualan perdana tersebut dimulai pada 2 Oktober 2021.

Untuk diketahui, Xiaomi Preferred Partner merupakan toko smartphone multibrand yang bekerja sama dengan Xiaomi untuk menjual produk mereka. Meski menjual berbagai merek smartphone (tidak terbatas pada smartphone Xiaomi), keberadaan mereka mudah ditemui baik di dalam maupun di luar mall dengan adanya identitas Xiaomi yang terlihat di toko mereka. Hingga saat ini, terdapat lebih dari 3.000 Xiaomi Preferred Partner yang tersebar di seluruh Indonesia.

Redmi 10 mulai dijual perdana di Tanah Air pada 22 September 2021 melalui sistem flash sale. Saat penjualan perdana, smartphone tersebut hanya bisa diperoleh melalui toko online mi.com, Lazada, dan Akulaku.

Di penjualan pertama itu, sebanyak lebih dari 10 ribu unit Redmi 10 habis terjual dalam waktu tiga jam. Xiaomi Indonesia kembali membuka sesi penjualan perangkat tersebut pada 27 September 2021.

Saat ini, Redmi 10 memang menjadi jagoan baru Xiaomi untuk ponsel kelas pemula. Perangkat tersebut diklaim membawa sejumlah standar baru bagi ponsel di segmen tersebut, utamanya pada sisi kamera 50 MP yang dibawanya.

Penerus Redmi 9 itu dilengkapi dengan sistem empat kamera dengan kamera 50 MP menjadi kamera utama (f/1.8). Ada pula kamera ultrawide dengan 8 MP (f/2.2), dan kamera macro serta depth yang masing-masing memiliki resolusi 2 MP (f/2.4).

Kamera Redmi 10
Sistem kamera 50 MP Redmi 10. Sumber: Twitter/@XiaomiIndonesia

Standar terbaru lainnya ialah terletak pada layar Full HD+ seluas 6,5 inci dengan tingkat refresh 90 Hz. Semakin tinggi tingkat refresh, maka pergantian gambar pada layar juga akan menjadi semakin halus.

Redmi 10 juga menjadi ponsel pertama yang diotaki oleh MediaTek Helio G88 dengan delapan inti. Meski ditujukan untuk kelas pemula, MediaTek G88 memungkinkan Redmi 10 untuk diajak memainkan game-game favorit Mi Fans.

Sumber: Twitter/@XiaomiIndonesia

Chipset tersebut juga diperkaya oleh pilihan RAM sebesar 4 GB dan 6 GB. Namun, sistem operasi MIUI yang berjalan di dalam ponsel tersebut mendukung penambahan RAM secara virtual sebesar 2 GB (mengambil bagian ruang penyimpanan).

Redmi 10 hadir dalam pilihan warna Carbon Gray, Pebble White, dan Sea Blue. Sementara untuk harga penjualan melalui Xiaomi Preferred Partner, perangkat tersebut dibanderol dengan paket harga berdasarkan besaran RAM dan kapasitas ruang penyimpanan di bawah ini:

  1. 4 GB + 64 GB: Rp2.099.000
  2. 6 GB + 128 GB: Rp 2.499.000

Baca Juga:

Pecandu Wi-Fi. Penggemar Linux. Pemuja aplikasi free dan open source. Berkomunikasi dengan sesama dalam bahasa HTML, CSS, dan sedikit JavaScript.
Berikan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *