Benchmark Perdana Perangkat dengan Exynos 2200 AMD Telah Muncul!

Chipset Exynos 2200 AMD diperkirakan akan tersemat pada perangkat Samsung Galaxy S22 mendatang.
13 September 2021 15:37 WIB • Bacaan 2 menit
Exynos 2200 AMD Exynos 2200 AMD
Samsung saat mengonfirmasi kerja sama dengan AMD untuk hadirkan GPU berkualitas tinggi pada prosesor seluler. Foto: Neowin.

Samsung pada awal tahun ini diketahui telah mengonfirmasi untuk menggunakan GPU AMD dalam prosesor Exynos mereka di masa mendatang. Kombinasi prosesor Exynos dengan GPU AMD tersebut diperkirakan akan berwujud pada chipset Exynos 2200 AMD yang diduga akan menjalani debutnya pada Samsung Galaxy S22.

Hari ini, 13 September 2021, perangkat Samsung yang dirumorkan tersebut muncul dengan nomor model SM-S906B dalam basis data GeekBench. Ada yang menduga bahwa perangkat tersebut merupakan Samsung Galaxy S22+. Namun, dilihat dari jenis governor kernel yang digunakan, tampaknya perangkat tersebut dijalankan dalam mode hemat daya saat menjalankan aplikasi tersebut.

Dari pengujian yang dilakukan, diperoleh nilai single core sebesar 1.073, sementara pada pengujian multi-core perangkat tersebut mencatat skor 3.389.

Selain skor di atas, SM-S906B juga diketahui menjalankan sistem operasi Android 12, RAM 8 GB, prosesor 8 inti dengan 4 inti hemat daya berjalan pada clock 1,73 GHz, 3 inti pada 2,50 GHz, dan 1 inti utama pada 2,59 GHz. Pada versi akhir nanti, Exynos 2200 AMD diperkirakan akan meluncur dengan peningkatan kecepatan yang lebih tinggi dibanding informasi pada GeekBench tersebut.

Exynos 2200 AMD GeekBench
Perangkat yang diduga sebagai Samsung Galaxy S22+ dengan chipset Exynos 2200 yang ditenagai AMD. Sumber: GeekBench.

Chipset pada perangkat tersebut juga diketahui telah ditenagai oleh GPU AMD. Kemungkinan besar chipset tersebut akan lebih ditujukan untuk segmen gaming.

Untuk diketahui, pada Juni 2019 lalu, Samsung mengumumkan kemitraan strategis dengan AMD. Kerja sama tersebut bertujuan untuk menghadirkan grafis Radeon berkinerja tinggi ke prosesor seluler.

Kemitraan tersebut tampaknya akan dapat terlihat wujudnya pada tahun 2022 mendatang melalui chipset Exynos 2200 AMD dengan lini Galaxy seri S terbaru yang pertama menggunakannya.

Baca Juga:

Bocoran Terbaru Samsung Galaxy S22 Plus 5G

Gawai • 25 September 2021 14:42 WIB

Bocoran Baru Samsung Exynos 2200

Gawai • 15 September 2021 20:10 WIB
Pecandu Wi-Fi. Penggemar Linux. Pemuja aplikasi free dan open source. Berkomunikasi dengan sesama dalam bahasa HTML, CSS, dan sedikit JavaScript.
Berikan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *